Pada dasarnya kegiatan outing kantor dilakukan di luar ruangan. Tapi karena saat ini pandemi masih belum selesai, rasanya khawatir untuk melakukan kegiatan outdoor. Kira-kira bisa tidak ya melakukannya secara virtual?
Sebagaimana yang diketahui bahwa outing kantor adalah kegiatan semacam games santai yang dilakukan di tempat terbuka. Seiring berjalannya waktu, banyak yang berubah. Semakin canggih teknologi, banyak hal yang juga bisa dilakukan dengan lebih mudah.
Apakah Bisa Outing Secara Online?
Tidak usah resah, Anda dan tim masih bisa melakukannya secara virtual. Apalagi sekarang ini sudah banyak platform yang bisa mendukung. Bahkan banyak kegiatan tak kalah seru yang bisa dinikmati bersama walaupun jarak memisahkan.
Misalnya seperti sederet rekomendasi ide outing online berikut ini:
Nama tersebut tidak bisa dilihat oleh peserta yang diberi nama. Di sisi lain, para anggota lainnya akan memperlakukan peserta tersebut sebagaimana namanya. Kemudian peserta itu harus mulai menebak siapa namanya.
Permainan ini cukup seru jika dilakukan dengan tim. Selain bisa meningkatkan hubungan kekeluargaan, Anda dan tim juga merasa lebih terhibur.
Setelah itu, anggota baru di dalam tim atau siapapun akan mengajukan pertanyaan satu sama lain. Hal itu akan membuat seluruh peserta menjadi lebih akrab.
Bagaimana cara melakukan permainan virtual satu ini?
- Setiap peserta akan menuliskan fakta-fakta mengenai diri mereka. Di mana fakta-fakta tersebut akan dikumpulkan.
- Fakta-fakta tersebut lalu dibagikan ke setiap individu dalam tim.
- Setiap karyawan harus berhasil menebak siapa pemilik fakta yang dibacakan.
Permainan ini akan sangat menyenangkan. Selain bisa mengenal anggota tim dengan lebih dalam, akan ada kelucuan yang terdengar. Suasana permainan juga tidak akan menegangkan.
Setiap peserta akan berbicara di depan laptop mengenai fakta-fakta mengenai diri mereka, bisa pengalaman atau hal lainnya. Ada tiga pernyataan yang dilontarkan, di mana dua pernyataan adalah fakta dan satu lainnya merupakan kebohongan.
Tugas dari peserta lainnya adalah menebak mana pernyataan yang merupakan kebenaran dan kebohongan. Menyenangkan bukan?
Mintalah anggota tim untuk mencari hal-hal menarik dan positif yang mungkin menjadi masa depan perusahaan. Misalnya artikel tentang “Daftar Perusahaan yang Berkembang Dengan Cepat” atau apapun hal positif lainnya.
Jadi, tidak perlu khawatir ketika Anda dan tim tetap ingin melakukan kegiatan bersama. Saat ini banyak aktivitas yang bisa dilakukan secara virtual. Meskipun semua kegiatan dilakukan secara online, dijamin tetap seru jika Anda mampu memilih permainan yang paling tepat.
Supaya kegiatan outing berjalan lebih mudah dan optimal, Anda bisa menggunakan jasa event organizer Hanindo yang sudah dipercaya oleh banyak perusahaan. Kami memiliki berbagai rekomendasi kegiatan keren yang bisa membuat Anda dan tim kembali berenergi.