Kembali ke rutinitas kerja setelah liburan berhari-hari terkadang membuat Anda merasa malas, akibatnya pekerjaan tidak bisa diselesaikan dengan baik dan tepat waktu. Hubungan harmonis yang baru terjalin sesama teman kerja ikut merenggang. Untuk mengatasi persoalan ini, beberapa perusahaan biasanya memilih mengadakan employee gathering 2020 dan berharap lingkungan kerja menjadi lebih baik serta positif.
Sejak awal gathering perusahaan bertujuan untuk mengembangkan skill karyawan. Sayangnya, masih banyak karyawan yang menganggap event ini berkonotasi negatif. Selengkapnya tentang manfaat melakukan gathering perusahaan simak berikut ini:
1. Menumbuhkan Motivasi Kerja
Saat liburan rutinitas mengalami banyak perubahan, sebelumnya disibukan dengan deadline pekerjaan atau meeting di sana sini. Tapi semenjak liburan, pekerjaan yang dilakukan hanya bersenang-senang atau santai di tempat tidur. Perbedaan rutinitas ini tanpa disadari menurunkan etos kerja, hal yang seharusnya tidak terjadi pada pegawai perusahaan. Namun dengan mengikuti kegiatan gathering diharapkan motivasi kerja kembali tersulut sehingga tidak ada tumpukan pekerjaan yang terbengkalai.
2. Mengembalikan Intensitas Komunikasi
Kerja sama tim tidak bisa solid jika masing-masing karyawan tidak mampu berkomunikasi dengan baik. Inilah yang coba dipecahkan dalam acara gathering perusahaan. Di mana, setiap karyawan di harapkan mau berkerja sama untuk mencapai suatu tujuan. Mereka yang pendiam pun dituntut untuk bisa menyumbangkan ide atau masukannya. Karena dalam hubungan kerja komunikasi menjadi jembatan yang sangat penting, apalagi dunia kreatif yang butuh respon aktif dari masing-masing karyawannya. Bila komunikasi tidak baik bahkan terputus, sulit bagi karyawan untuk bekerja bersama tim apalagi membangun tim yang solid.
3. Menemukan Ide-ide Baru
Ada alasan mengapa sebuah perusahaan menghubungi jasa event organizer untuk menyelenggarakan gathering. Salah satunya demi meningkatkan insting karyawan agar bisa berpikir kreatif. Perusahaan bukan hanya membutuhkan karyawan yang cerdas, tapi juga karyawan yang cakap, cekatan dan mampu berpikir cepat. Alih-alih terus menjejali karyawan dengan training berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan, perusahaan lebih senang mengadakan gathering. Terlebih jumlah karyawan yang ikut bukan 1-2 melainkan seluruh karyawan. Dari segi efektivitas tentu jauh lebih efektif dan tepat sasaran dari pada mempersiapkan seorang karyawan untuk mengikuti training tertentu.
4. Menjaga Hubungan Baik Antar Relasi
Selain menumbuhkan komunikasi yang terputus pasca liburan panjang, gathering juga baik untuk mempererat hubungan antar karyawan tanpa membeda-bedakan kedudukan. Karena di acara gathering semua karyawan berbaur dengan baik, pikiran benar-benar focus ke acara tidak memikirkan pekerjaan kantor atau hal lainnya. Selain mempererat hubungan antar pimpinan dan karyawan, acara gathering juga diharapkan bisa menjadi jembatan baik untuk menambah teman baru. Karyawan yang biasanya hanya saling sapa dengan senyuman melalui gathering diharapkan bisa saling memanggil dengan nama.
5. Mempererat Kerjasama Tim
Agenda acara yang dipersiapkan panitia dalam acara gathering sangat beragam tapi sebagian besar berorientasi pada kerjasama tim. Masing-masing karyawan diharapkan bisa bekerja sama untuk menyelesaikan masalah atas asas gotong royong. Tidak ada orang yang dominan, semua karyawan dituntut untuk bisa menyampaikan dan mempertanggung jawabkan pendapatnya dengan baik. Barang siapa tim yang mampu bekerja sama dengan baik biasannya akan diberikan penghargaan atau hadiah dari panitia acara.
Melihat banyaknya manfaat yang diperoleh dari pagelaran gathering perusahaan, rasanya tidak perlu ragu lagi untuk menghubungi salah satu EO di Jakarta untuk employee gathering 2020 seperti Hanindo dan membicarakan detail acaranya. Pihak Hanindo akan membantu perusahaan untuk menyelenggarakan acara gathering terbaik dan menyenangkan. Agenda acara yang dibuat tidak akan mengecewakan, semua karyawan mulai dari petinggi hingga karyawan biasa bisa bersenang-senang bersama. Untuk quotation dan pertanyaan seputar EO, klik tombol WhatsApp di bawah kiri ↘